Sungai Bedadung Terpanjang di Jember Level Siaga

Jember - nusabarong.online Koordinator Sumber Daya Air (SDA) wilayah Bangsalsari, Yulianto, menjelaskan, pihaknya telah menyiapkan personel siaga banjir sejak musim hujan tiba. Untuk melakukan piket di pos pantau utama di bendungan Sungai Bedadung. “Yang menjadi parameter terkait perkembangan ketinggian muka air,” terangnya. Dia menyatakan, berdasarkan pantauan debit dan ketinggian air, Sungai Bedadung saat ini ada di level siaga. Pada musim hujan tahun ini, kata dia, masih terjadi fluktuasi. Dari debit air minimun dengan limpasan bendung 50 sentimeter dan maksimum 230 sentimeter. Ukuran penilaian untuk menentukan level air berdasarkan ketentuan yang telah ada. Yulianto menyebut, jika tinggi air sungai 0 sampai 100 sentimeter, maka levelnya hijau, yang berarti normal. Jika ketinggian 100 sampai 200 sentimeter, levelnya kuning yang berarti waspada. Ketinggian 200 sampai 350 sentimeter masuk dalam level merah yang berarti siaga (Sungai Bedadung di level ini). Sementara, jika ketingg...