Jember,nusabarong.online – Bentuk rasa syukur Polsek Puger Polres Jember kepada Tuhan Yang Maha Esa di Bulan suci Ramadhan menjadi momentum berbagi takjil untuk kebaikan terhadap sesama, dengan membagikan takjil dan makanan serta minuman berupa es campur sebanyak 300 bungkus plastik.
Gelar aksi sosial ini sampai sampai masyarakat berebut untuk mendapatkan takjil maklum pada saat ini situasi dan kondisi masyarakat Puger sedang menghadapi musim paceklik atau laep.Pada Selasa (11/3/2025)
Kegiatan pembagian takjil ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Puger Polres Jember, AKP Fachtur Rahman SH didampingi Ida Fachtur ketua Bhayangkari ranting Puger , serta IBDA Amin Sahril SH Kanit reskrim Puger,Sebanyak 25 orang anggota dan PNS Polsek Puger juga sebanyak 23 anggota Bhayangkari Ranting Puger dan lainnya.
Dengan tema "Bertabur Berkah, Berbagi Takjil", kegiatan ini bertujuan untuk membantu masyarakat yang masih berada di perjalanan saat menjelang waktu berbuka puasa.
Sebanyak 300 paket takjil berupa minuman ringan dibagikan kepada para pengendara, baik pengemudi roda dua pejalan kaki yang melintas di lokasi kegiatan. Momen ini tidak hanya menjadi ajang berbagi berkah,
Sembari membagikan takjil,Kapolsek Puger AKP Fachtur Rahman, SH juga para anggota Polsek Puger dengan dibantu ibu ibu Bhayangkari selama kegiatan berlangsung.
"Bulan Ramadhan adalah bulan yang penuh berkah, dan kami ingin berbagi kebahagiaan dengan masyarakat yang sedang menjalankan ibadah puasa.
Selain itu, kami juga ingin mengingatkan pentingnya terutama di bulan puasa, di mana aktivitas masyarakat di jalan cenderung meningkat, baik menjelang berbuka maupun setelah salat tarawih," ujar AKP Fachtur Rahman SH
Kapolsek puger AKP Fachtur Rahman, S.H.,menyampaikan dengan gelar kegiatan sosial ini. Ia menegaskan bahwa pembagian takjil bukan sekadar aksi berbagi, tetapi juga bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat yang sedang menjalankan ibadah puasa.
Oleh karena situasi dan kondisi masyarakat saat ini menghadapi masa paceklek atau laep wajar saat pembagian takjil antusias masyarakat sampai berebut takjil.
"Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat, sekaligus menjadi tali silahturrahmi antar Polri sebagai pengayom masyarakat dan semoga kegiatan ini menjadi ladang amal ibadah bagi kita semua dalam menjalankan ibadah puasa di bulan suci Ramadhan,"Pungkas AKP Fachtur Rahman SH.
Kegiatan pembagian takjil ini pun mendapat respons positif dari masyarakat. Banyak pengendara yang merasa terbantu, terutama mereka yang masih berada di perjalanan saat waktu berbuka tiba.
Beberapa warga bahkan menyampaikan apresiasi terhadap kepedulian Polsek Puger yang tidak hanya menjaga keamanan dan ketertiban, tetapi juga aktif dalam kegiatan sosial yang bermanfaat.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan semakin banyak pihak yang terinspirasi untuk berbagi kebaikan selama bulan Ramadhan.
Salman
0 Komentar